ANALISIS NILAI ESTETIKA WABICA 「詫び茶」DALAM RITUAL CHADO「茶道」

SARI, LIDYA (2018) ANALISIS NILAI ESTETIKA WABICA 「詫び茶」DALAM RITUAL CHADO「茶道」. Skripsi thesis, Sekolah Tinggi Bahasa Asing JIA.

[img] Text
S1-2018-43131520141019-FULL.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Negara Jepang adalah negara maju yang masih mempertahankan budayanya, salah satunya adalah chado atau upacara minum teh. Chado awalnya menggunakan peralatan, hiasan, dan makanan yang disajikan dengan sangat mewah dan beragam. Sen Rikyu menggunakan prinsip wabi sabi atau dalam istilah penyajian teh disebut wabicha, yaitu gaya chado yang lebih menghargai kesederhanaan atau menemukan keindahan dalam ketidaksempurnaan. Konsep ini merupakan dasar dari keindahan wabi sabi. Penelitian ini dilakukan dengan bertujuan untuk mengetahui latar belakang adanya chado di Jepang dan apa saja nilai estetika wabicha dalam ritual chado. Metode penelitian ini bersifat deskriptif. Hasil penelitian dari latar belakang adanya chado adalah teh pertama kali digunakan untuk membantu para pendeta dalam bermeditasi dan sebagai minuman obat. Penyajian chado pada masa itu menggunakan hiasan, dan peralatan yang sangat mewah. Sen Rikyu mengubah cara penyajian chado ini dengan prinsip wabi sabi, dimana kesederhanaan dan keindahan alami yang digunakan. Kemudian perwujudan nilai estetika wabicha dalam ritual pelaksanaan chado dilihat dalam hiasan, peralatan yang digunakan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Creators:
CreatorsNIMEmail
SARI, LIDYANIM43131520141019UNSPECIFIED
contributors:
ContributionContributionsNIDN/NIDKEmail
Pembimbing 1Puteri, Yusnida EkaNIDN0412067304yusnida.ep@stba-jia.ac.id
Pembimbing 2Sunarni, AniNIDN0418098202ani.s@stba-jia.ac.id
Uncontrolled Keywords: chado, wabicha, wabi sabi
Subjects: Bahasa dan Sastra > Program Studi Bahasa Asing > Ilmu Linguistik
Bahasa dan Sastra > ILMU BAHASA ASING > Sastra (dan Bahasa) Jepang
Divisions: Program Studi Sastra Jepang
Depositing User: Iwan Kurniawan, S.Sos.
Date Deposited: 11 May 2022 04:00
Last Modified: 11 May 2022 04:00
URI: http://repository.stba-jia.ac.id/id/eprint/509

Actions (login required)

View Item View Item